Senin, 27 Desember 2010

Hatiku

Bertanya pada diri sendiri apa sebenarnya yang aku inginkan???
Sepertinya Hatiku blom sembuh sepenuhnya...
Hatiku masih milik dia.
Hatiku blom siap menerima cinta yang lain....

Minggu, 30 Mei 2010

Ya Allah...bantu aku

mengapa masih saja ada
disaat aku sedang bertahan
mengapa masih ada asa
disaat kuputus harapan

ya Allah.. padamkan perasaan ini,
buatlah rasa itu hilang..
bebaskan aku dari kenyataan semu..
bebaskan aku dari penjara mimpi..


kabut itu telah terkuak
masih tak cukupkah buatku?
semuanya telah nyata
mengapa masih menuntut?

kalah.. tersingkir..
sia-sia.. terbuang..

Kamis, 27 Mei 2010

Sahabat, Bantu Aku......

Jalan setapak itu, dengan rerumputan yang seolah tersenyum
Alang-alang yang bergoyang tertiup angin bagai lambaian tangan
Seperti menggodaku untuk menapakkan kaki seperti yang lalu
Entah telah kesekian kali aku harus melewati jalan ini, lagi

Nyeri merajam hati setiap aku lalui alurnya yang panjang
Ribuan bayang menyiksa jiwa di setiap langkah kaki
Suara gemerisik angin bak membawa kenangan masa silam
Semua berpadu dalam alunan sunyi yang menemani diri

Sepi temaram, tak kutemukan cahaya menerang
Kosong dan hampa, tak terlihat uluran tangan
Yang kurasa hanya sakit kian menusuk
Mengisi semakin sesak tak tertahankan

Wahai Yang Kuasa,
Bantulah aku seperti yang telah lalu
Kuatkan aku hingga habis kulewati jalan ini
Seperti dulu, untuk kesekian kali

Hai sahabat,
Temanilah aku untuk bangkit lagi
Seperti yang biasa kau lakukan dulu
Jangan kau tinggalkan aku sendiri, disini

Asaku....

Petang yang datang menyambut ini
Membawa lagi rasa sakit yang telah terdiam
Seketika nyeri semakin menghujam dada
Beribu bayang menyerbu tiap sudut pikiran

Suasana sore ini semakin mengingatkan aku
Pada satu masa ketika aku menatap wajahnya
Ya, dialah sang sasaran rinduku setiap waktu
Yang masih tetap ada sampai disaat terlelap

Walau kini aku tak bisa lagi bercanda ria dengannya
Tapi asa untuk meretas hari dengannya masih tetap ada
Tak juga lepas, bagai erat membelenggu setiap gerak
Semakin terbenam dalam harap yang tetap tumbuh

Beri tahu aku wahai dambaan,
Bagaimana caranya mematikan harap ini

Kamis, 22 April 2010

Suasana Hatiku Sore ini

suatu sore hari yang kelam...
terlihat langit yang gelap...
awan hitam tebal berarak...
menunggu datangnya hujan...
menyambut hadirnya malam...

apakah aku harus memaksa diri...
berbuat tega kepada diri sendiri...
bagai membunuh yang tak kan mati...
tapi usahaku tak mau berhenti...
walau terhalang kehendak hati...
tapi kucoba untuk tetap sadar diri...

aku harus melakukannya...
dengan segenap yang ada...
tak peduli harus kalah...
asal semuanya musnah...

dan hujanpun turun...
kupandang dari balik jendela...
terlihat tetesan air yang jatuh...
dan terdengar irama rintik air...
berharap menghibur gundah hati...

Rabu, 21 April 2010

Aku akan selalu ada,walaupun tersakiti

kau datang disaat kau butuh...
kau hadir disaat kau kalut...
tapi kau akan pergi setelah membaik...
setelah segalanya menjadi baik-baik saja...
seolah tak ada suatu yang terjadi...
begitu seterusnya tanpa kau sadari...
sampai tegur sapamu pun tak ada lagi buatku...
pedulimu pun hilang selagi kau merasa lepas...

kau perlakukan aku bagai seseorang yang tak punya hati...
atau seolah hatiku terbuat dari baja yang tak akan rapuh...
setelah dihujam ribuan belati...
yang tak akan koyak...
yang tak pernah musnah...

tapi aku akan tetap ada buatmu...
tak perlu kau mengerti aku...
aku akan selalu ada...

Pasrah akan sakit ini

seberapa jauh jalan yang harus kutempuh...
seberapa lama waktu yang harus kunanti...
untuk menghapus luka dihati yang semakin dalam...
untuk menyingkirkan siksa yang semakin kejam...
terus mendera diriku tanpa kenal lelah...

aku terkapar...
dan meronta untuk bangkit...
tapi sakit ini membelenggu...
terasa berat aku coba berdiri...
akhirnya aku pasrah...
menanti perginya sakit dan siksa itu...

ternyata aku belum kuat...
kesanggupanku belum tiba...
aku memilih menikmati semua itu...
dengan lapang dada...
dengan hati yang ikhlas...

Sabtu, 06 Maret 2010

Silent

I try to be your Ocean
Deep , calm , silent

when you unleash you are fury
i can't be always silent

when you asking why you are here
i keep on silent

its' for the best of us
i keep on silent

i dont wanna hurt u anymore with my tongue
so i'll be silent

let my body whispering my word
let my touch be my tongue
let my mouth keep silent

Kesepian

menusuk..
meresap dihamparan kulitku...

terlihat seperti tegar?
sesungguhnya tidak...

Aku Juga merasakan dingin ini!!
Ikut menggigil karena sepiku...

tak lebih tinggi!!
dari tebing itu,,

tak lebih terang!!
layaknya matahari pagi,

Aku sama seperti kalian...
yg seringkali merasa letih,

mungkin merasa jenuh...

dan kadang merasa kesepian,,
seperti saat ini..

Selasa, 23 Februari 2010

Aku Hanya Manusia Biasa

dahulu ..
aku selalu memberi,,

di setiap kesenjangan hidupku,,

di balik kegundahanku..

aku..
menutup masalah yang ada di diriku..
bertopeng pelangi,,aku menjalani hidupku..


mereka bertanya padaku,,
hei " Sang Pengagum Keceriaan"!!

Ceriamu..
Memberi kami suatu pencerahan,,

Senyummu..
menaklukan Hati kami yg sedang gundah.

Ketegaranmu..
Menyalakan api Kekuatan dalam diri kami..

Begitu banyak kata-kata Pujian menghampiriku..
Ratusan Cicip kata sudah melekat didiriku..

Aku,,
Sesosok Manusia Tegar bagi mereka,,
Sesosok Laki-laki yg tidak mengenal kata Sedih,,

ya..
itu bagi mereka,,


sesungguhnya..

aku hanyalah biasa..

mengenal kata sedih..

merasakan banyaknya rintih perih dihatiku..

aku lemah!!!
aku tidak sekuat yang kalian duga!!

aku bukanlah karang yg tegar!!meski dihempas badai dan ombak..
aku bukanlah Bulan!!!yg sanggup mencerahkan malam..

aku hanya biasa..

dengan segala lubang keburukanku..
dengan segala keterbatasanku..

Jumat, 19 Februari 2010

Thus love should act both ways, to take and to give…not to forget, to respect and to have faith.

Apa itu cinta? Mengapa cinta itu sulit di mengerti? Mengapa banyak orang menderita karena cinta? Apa mungkin dunia ini tidak ada cinta lagi? Cinta itu mempunyai banyak makna, tetapi pada umumnya, cinta itu bisa terbagi menjadi empat, yaitu cinta antara teman, cinta antara dua orang, cinta antara keluarga, dan cinta antara sesama.

Cinta tidak seharusnya melihat perbedaan antara kaya dan miskin, tinggi dan pendek, pintar dan bodoh, dsb. yang terpenting adalah perasaan kita terhadap orang yang kita sukai dan perasaan dia kepada kita sendiri. Jika dia tidak memberikan cinta seperti yang kita harapkan, apakah kita harus marah, apakah kita harus dendam, apakah kita harus memaksa dia untuk mencintai kita? TIDAK, karena ia pun juga memiliki hak untuk menentukan siapa yang ia cintai. Jika ia sudah mencintai kita sebagai teman, apakah itu kurang cukup? Saya rasa dengan melihat orang yang kita cintai dan sayangi itu bahagia, kita sendiri juga akan bahagia, bukan?

Justru, banyak orang yang merasa dikecewakan karena orang yang seharusnya kita jadikan pasangan itu menolak kita, tidaklah seharusnya kita berbuat yang menyakiti dia. Jika tidak, maka ia pun akan menjauhi kita. Pada saat itu, bukan hanya kita kehilangan orang yang sangat kita sayangi dan cintai (sebagai orang yang benar benar kita cintai), kita pun juga akan kehilangan dia sebagai teman baik. Apa hal itu bisa tergantikan?

Oleh karena itulah, biarlah semuanya berjalan dengan apa adanya. Jika ia bisa memberikan harapan dan hasil seperti yang kita harapkan, maka berbahagia lah. Karena love really acts both ways, to take and to give. Jika tidak, biarlah hubungan kalian sebagai teman yang sudah dijalin itu berjalan seperti itu. Saya rasa banyak orang setuju akan hal ini, demi…demi kita untuk berada dekat dengan orang yang kita sayangi.

Sepahit apapun keputusan dia, hargailah. Hidup itu tidak harus selalu manis. Karena semakin manis, semakin bisa terkena penyakit. Setuju? Biarlah di dunia ini ada keseimbangan antara manis dan pahit, seperti Yin dan Yang yang setia satu sama lain. Bukan berarti kita tidak boleh berharap akan adanya yang manis, tidak. Harapan itu selalu ada dan diberikan kepada kita, jadi tidak seharusnya kita menolak semua itu.

Mungkin yang saya katakan ini terlalu teoritis atau bahkan terlalu mengada-ada, tapi apakah salah jika cinta di dunia kita ini benar-benar terwujud, tentunya dengan adanya pengertian, dukungan, kepercayaan satu sama lain. Apakah salah jika kita berusaha membuat theory itu berjalan sesuai dengan prateknya? Walau bagaimanapun juga, banyak praktek yang berhasil dari teori, benar?

Biarlah cinta, baik cinta antara teman, cinta antar dua orang, cinta antara sesama, dan cinta antara keluarga itu bisa terwujud. Bukankan sangat baik dan bahagia jika kita bisa hidup di lingkungan seperti itu?

Curhat

Apakah anda pernah merasa perasaan ini?
Ketika anda melihat seseorang bahagia bersama, namun diri anda hanya sendirian berjalan di jalan, sendirian di dalam mobil ataupun dimanapun anda berada....

Aku selalu berpikir dunia ini terlalu sepi,terlalu sedih...
Hidupku hanya seperti awan hanyut tanpa tujuan,hanya melayang-layang....

Rabu, 17 Februari 2010

Nyoba-nyoba Template Baru

Udah lama punya blog tapi gak pernah di utak atik.Malam ini nyoba-nyoba nanya ke om google cara ganti tempalate blog.dan hasilnya adalah ini...bagus gak????muga-muga bisa eksis menulis terus di blog ini.